Senin, 05 Maret 2012

Gempa 5,5 SR Guncang Aceh Tengah

BANDA ACEH, KOMPAS.com — 
Gempa berkekuatan 5,5 skala Richter mengguncang wilayah Aceh bagian tengah, Senin (5/3/2012) pukul 13.55. Gempa tersebut berpusat di 31 kilometer sebelah tenggara wilayah Kabupaten Aceh Tengah.

Selain dirasakan warga di Aceh Tengah, gempa yang berpusat di kedalaman sekitar 10 kilometer di bawah permukaan laut tersebut juga dirasakan warga di wilayah Aceh Barat, Aceh Selatan, Aceh Tenggara, dan sebagian wilayah di Sumatera Utara.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Aceh Barat Ahmad Dadek mengungkapkan, gempa memang sempat mengejutkan warga, tetapi tak menimbulkan kerusakan sama sekali. Kami sempat kaget saja, tetapi hanya beberapa detik. Tidak terlalu besar dan tak ada kerusakan, kata dia.

Di wilayah sekitar pusat gempa, khususnya di Aceh Tengah, juga tak terjadi kerusakan. Warga bahkan banyak yang tak merasakannya, kata Jalimini, Warga Takengon, Aceh Tengah.

sumber :http://regional.kompas.com/read/2012/03/05/14545618/Gempa.5.5.SR.Guncang.Aceh.Tengah.

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...